KBLPP Ke-VII

Kegiatan tahunan yang diselenggarakan oleh SMA negeri 1 Sematu jaya yaitu kemah bakti dan lomba prestasi pramuka yang pada tahun 2023 sudah ke 7 kali. Dalam kegiatan perkemahan ini melombakan sejumlah perlombaan yang beregu maupun kelompok dan individu. Kegiatan ini di ikuti oleh tingkat SD dan SMP.  perlombaan Untuk tingkat SD yaitu LKBB variasi, memasak, cerdas cermat, story telling, dance simapure, menggambar poster, haiking, gebyar seni, games outdor dan carnaval. Sedangkan untuk perlombaan tingkat SMP yaitu LKBB variasi, pioenering, bongkar pasang tenda, batel yel yel, pidato, hiking, story telling, gebyar seni, cerdas cermat dan carnaval. 

Perkemahan dilaksanakan selama 3 hari pada hari Jumat sampai dengan hari Minggu. KBLPP Ke-VII pada tahun ini di buka secara resmi oleh bapak Bupati sekaligus majelis pembimbing cabang gerakan Pramuka kab. Lamandau. Dalam amanatnya beliau menyampaikan bahwa kegiatan perkemahan ini menjadikan anak tumbuh karakter yang bertanggung jawab. Dan bapak Bupati berpesan untuk para peserta perlombaan selalu menjaga kesehatan dan kekompakan dalam regu untuk saling mensuport dalam perlombaan, dan untuk para pembina selalu dampingi anak didiknya dalam menjalani perlombaan ini.

Peserta KBLPP tahun ini dikuti oleh peserta sebanyak 506 orang dengan formasi 11 sekolah tingkat SD dan 7 sekolah tingkat SMP. Bapak mabigus SMA negeri 1 Sematu jaya juga berpesan untuk para peserta jaga  fair untuk perlombaan dan ikuti kegiatan ini dengan sebaik baiknya jaga kesehatan dan selalu kompak, kalah menang adalah bonus yang terpinting anak didik sudah mau maju dan mengikuti kegiatan ini sehingga rasa tumbuh jiwa percaya diri dan tanggung jawab dalam diri peserta didik .

Kemah bakti dan lomba prestasi KBLPP Ke-VII ditutup oleh bapak kepala dinas pendidikan dan kebudayaan kabupaten Lamandau bapak H. Abdul KOHAR. Setelah upacara penutupan dibagikan hadiah masing masing pemenang perlombaan. Masing masing sekolah membawa piala kemenangan untuk dibawa ke sekolah masing masing. Pada juara umum pada tahun ini untuk tingkat SD yaitu SD negeri Nanga Bulik 6 dan untuk tingkat SMP yaitu SMP negeri 1 Sematu jaya. Alhamdulillah kegiatan KBLPP Ke-VII berlangsung dengan lancar meskipun pada upacara penyulutan api unggun tidak terlaksana dikarenakan cuaca hujan deras, dengan terpaksa api unggun dinyalakan tanpa adanya upacara.  Para peserta gembira dan berkesan dalam mengikuti kegiatan ini, mudahan pada tahun depan dapat mengikuti kegiatan yang sama dengan nama yang berbeda yaitu KBLPP Ke-VIII.